PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2024/2025
Telah dibuka Pendaftaran Peserta Didik baru di SMK Negeri 1 Petasia Tahun Pelajaran 2024/2025. Ayo adik-adik lulusan SMP/MTs segera daftarkan diri anda di SMK Negeri 1 Petasia.
KOMPETENSI KEAHLIAN YANG DIBUKA
- Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan
- Teknik Elektronika Industri
- Teknik Komputer dan Jaringan
- Teknik Instalasi Tenaga Listrik
- Teknik Sepeda Motor
JADWAL KEGIATAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
- Pengambilan formulir dan pemasukan berkas : 1 Mei s.d. 25 Juni 2024 (boleh mengisi online atau datang langsung ke sekretariat panitia PPDB untuk mendapatkan formulir)
- Pertemuan Calon Orang Tua Wali Siswa dengan Pihak Sekolah (bersifat wajib) : 26 Juni 2024
- Pengumuman : 28 Juni 2024
- Lapor diri bagi yang lulus : 1 s.d. 4 Juli 2024
- Hari Pertama sekolah : 8 Juli 2024
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) 11 s.d. 13 Juli 2024.
TATA CARA PENDAFTARAN
A. DARING/ONLINE
- Mengisi formulir pendaftaran dengan cara: KLIK DI SINI
- Menyetor semua berkas pendaftaran di Sekretariat Panitia Penerima Peserta Didik Baru paling lambat 3 hari sebelum pengumuman kelulusan penerimaan peserta didik baru,
- Lapor diri bagi yang lulus,
- Mengikuti kegiatan MPLS.
B. LURING/MENGUNJUNGI SEKRETARIAT PENDAFTARAN
- Mengambil formulir pendaftaran pada sekretariat penerimaan peserta didik baru di SMK Negeri 1 Petasia Jl. DR. Sahardjo no. 03B, Telp. (0465) 21262 Kelurahan Bahoue, Kecamatan Petasia, Kabupaten Morowali Utara (Depan Rumah Sakit Umum Daerah Kolonodale), Kontak Person : (1) Panitia PPDB 082292646382, (2) Waka Urusan Kesiswaan 085399712388, (3) Waka Urusan Kurikulum 082188972553.
- Mengisi dan mengembalikan formulir pendaftaran dan menyetor semua berkas pendaftaran,
- Lapor diri bagi yang sudah lulus sesuai jadwal,
- Mengikuti kegiatan MPLS.
Klik tombol Google Map di bawah untuk melihat alamat sekretariat pendaftaran
Google Map Sekretariat Pendaftaran
SYARAT PENDAFTARAN
A. PERSYARATAN UMUM CALON PESERTA DIDIK
- Memiliki Ijazah/STTB/SKYBSSMP/Bentuk lain yang sederajat;
- Memiliki nilai hasil ujian sekolah;
- Berusia setingi-tingginya 21 tahun pada awal tahun pelajaran 2024/2025.
B. PERSYARATAN DOKUMEN
Calon Peserta didik mengisi formulir pendaftaran dan memasukkan dokumen:
- Foto Copy Ijazah SD yang telah dilegalisir 1 lembar/rangkap;
- Foto Copy SKHUN SD yang telah dilegalisir 1 lembar/rangkap;
- Foto Copy Surat Keterangan Lulus yang dilegalisir bagi Alumni SMP/MTS tahun 2024
- Foto Copy Ijazah/STTB SMP/MTs yang telah dilegalisir 5 lembar/rangkap;
- Foto Copy SKHUN/SHUN SMP/MTs yang telah dilegalisir 5 rangkap;
- Foto Copy Raport SMP/MTs (Semester 1 s.d 6) yang telah dilegalisir 1 rangkap;
- Foto Copy Surat Keterangan Kelahiran (AktaKelahiran) 1 lembar;
- Surat Keterangan Kelakuan Baik dari Sekolah 1 lembar (Asli);
- Pas Foto warna ukuran 4 x 6 cm sebanyak 1 lembar latar belakang warna merah;
- Pas Foto warna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 4 lembar latar belakang warna merah;
- Pas Foto warna ukuran 2 x 3 cm sebanyak 2 lembar latar belakang warna merah;
- Foto Copy Kartu Keluarga (yang mencatumkan nama calon peserta didik) sebanyak 3 lembar;
- Foto Copy KTP Orang Tua (Bapak dan Ibu),dan Wali Calon Peserta Didik sebanyak 3 lembar;
- Surat Keterangan Miskin Dari Kepala Desa (Bagi yang tidak mampu) /Asli;
- Foto Copy Kartu Golongan Darah 2 lembar (Bagi yang sudah punya);
- Foto Copy Kartu Indonesia Pintar (KIP) bagi yang sudah punya
- Foto Copy Surat Keterangan/Piagam/Sertifikat Penghargaan atas Prestasi (Akademik/ non Akademik) yang diraih selama berada/Sekolah di SMP/MTs Sederajat yang telah dilegalisir Kepala Sekolah (Bagi yang memiliki);
HAL-HAL KHUSUS SAAT PENDAFTARAN
Saat calon peserta didik dan orang tua/wali hadir di sekolah melakukan pendaftaran luring, mengumpulkan berkas/dokumen, maka calon peserta didik dan orang tua/wali memperhatikan hal-hal berikut:
- Menggunakan masker
- Mencuci tangan sebelum masuk ruang pendaftaran dan setelah keluar dari ruang pendaftaran
- Tidak mengumpul dan duduk sesuai dengan posisi dan jarak tempat duduk yang telah disiapkan dan diatur
- Membawa pulpen/balpoint masing-masing